Bukan Sekedar Warna, Ternyata Ini Perbedaan SPBU Pertamina Merah dan Biru

Halo sobat semuanya, selamat datang kembali yah di blog riandi96. Tak lupa saya doakan semoga pembaca semuanya selalu dalam keadaan sehat dan dilancarkan rezekinya. Amin...

Nah pada kesempatan kali ini kita akan membahas tentang Perbedaan SPBU Pertamina Merah dan Biru.

Jika kita perhatikan, kebanyakan SPBU Pertamina menggunakan papan kelir warna merah. Tapi belakangan papan kelir warna biru mulai bermunculan. 

Sepintas kedua SPBU itu mirip, tapi ada perbedaan dari keduanya.

Unit Manager Communication & CSR MOR III Pertamina, Dewi Sri Utami mengatakan bahwa SPBU warna merah adalah SPBU Pertamina Pasti Pas, sementara warna biru adalah SPBU Pertamina Pasti Prima.

"Secara tampilan fisik, SPBU Pasti Prima memiliki totem/papan berwarna biru dan Pasti Pas berwarna merah," ujar Dewi, mengutip dari Kompas.com, (22/3/2021).

Perbedaan lainnya adalah, SPBU Pasti Pas ini diluncurkan pada 2006, sementara SPBU Pasti Prima merupakan pengembangan dari SPBU Pasti Pas sejak 2015 lalu.

Dari segi fasilitas, SPBU Pasti Pas ditunjang dengan fasilitas standar, seperti tempat ibadah, tolet, isi angin hingga minimarket di beberapa titik.

SPBU Pasti Prima hampir sama seperti Pasti Pas. Pembedanya pada  fasilitas tambahan, seperti ATM, kafe, bengkel, foodcourt, penjualan pelumas atau LPG, nitrogen, hingga restoran cepat saji.

Fasilitas tambahan ini disebut sebagai non-fuel retail yang diusung oleh PT Pertamina Retail atau pihak lainnya.

Nah demikianlah sobat penjelasan perbedaan mengenai Perbedaan SPBU Pertamina Merah dan Biru. 

Posting Komentar untuk "Bukan Sekedar Warna, Ternyata Ini Perbedaan SPBU Pertamina Merah dan Biru"