Obat-obatan yang Saya Gunakan Untuk Membantu Proses Penyembuhan Luka.


Halo sobat semuanya. Semoga selalu dalam keadaan sehat yah, dimudahkan dalam rezekinya dan dilancarkan segala urusannya. Amin..

Setelah kemarin cerita Pengalaman 'Rasa' Setelah Luka Akibat Terkena Beling di Hecting (Menjahit Luka) Pada Jari Kaki, maka dikesempatan kali ini saya akan cerita mengenai obat-obatan apa saja yang saya gunakan untuk membantu proses penyembuhan luka.

- Air Hangat dicampur Garam

Air hangat yang dicampur garam saya gunakan untuk mencuci luka. Dikutip dari Liputan6.com, kandungan zat anti-inflamasi pada garam dapat membantu dalam proses penyembuhan luka yang ada pada kulit menjadi lebih cepat.

- Prozant Trigona Propolis

Karena saya sudah tidak lagi menggunakan air hangat yang dicampur garam untuk mencuci lukanya, saya mengganti nya dengan Prozant Trigona Propolis dengan cara di semprot kan ke bagian lukanya dan rasanya dingin sekali.

- Alkohol 70%

Alkohol saya gunakan setelah Mencuci bagian luka. Memang apabila masih baru-baru akan sedikit perih tapi tidak lama.

- Betadine

Setelah luka di cuci dan di beri alkohol, kemudian beri cairan Betadine secukupnya pada bagian luka.

- Pil Atum / Tetracycline

Selain obat dari dokter yang diberikan, saya juga menggunakan obat pil atum, kalau nama obat asli nya adalah Tetracycline.

Mengutip dari hellosehat.com, Tetracycline adalah obat dengan fungsi untuk mengobati berbagai macam infeksi, termasuk jerawat. Tetracycline tergolong sebagai antibiotik yang bekerja menghentikan pertumbuhan bakteri.

Menurut saya obat ini bagus apalagi untuk luka yang baru, Karena luka bisa cepat mengering. Cara pengobatan nya adalah dengan menaburi bagian luka dengan isi bubuk Tetracycline.

- Kain Kasa

Nah kain kasa saya gunakan untuk membalut luka agar kebersihannya tetap terjaga sehingga bisa menghindari infeksi.

Nah demikianlah cerita pengalaman saya menggunakan obat-obatan untuk membantu penyembuhan saat perawatan luka.

Posting Komentar untuk "Obat-obatan yang Saya Gunakan Untuk Membantu Proses Penyembuhan Luka."